Contoh Proposal Sponshorship Lomba



  

HALAMAN PENGESAHAN
1.      Judul Kegiatan                    : Green Scientific Competition
2.      Ketua Pelaksana    
a.       Nama                           : Muhammad Hadi 
b.      NIM                            : 5
c.       Prodi / Fakultas            : Teknik Arsitektur / Fakultas Teknik
d.      No. Telpon / HP           : 085755529924
3.      Panitia Pelaksana                : 20 Orang
4.      Waktu Pelaksanaan            : Sabtu, 10 Mei 2014
5.      Biaya Kegiatan                              
Total Dana Kegiatan           : Rp. 8.490.000,00
                                                  (Lima Juta Delapan Ratus Dua Puluh Ribu
                                       Rupiah)

Semarang, 8 April 2014
Presiden BSO EneRC                                                  Ketua Panitia


Dede                                                             Muhammad Hadi 
NIM. 5201412080                                                      NIM. 5112412014

Mengetahui,
Pembantu Dekan Bidang                                               Pendamping
Kemahasiswaan Fakultas Teknik                                  BSO EneRC Unnes
                                     

                                                                                    Bayu Triwibowo, S.T., M.T.
                                                                                    NIP. 198811222013101129

A.     LATAR BELAKANG
Negara Kesatuan Republik Indonesia memiliki kondisi geografis, geologis, hidrologis serta demografis yang memungkinkan terjadinya bencana, baik yang disebabkan faktor alam, non-alam (ulah tangan manusia) yang menyebabkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda serta dampak psikologis yang dalam keadaan tertentu dapat menghambat pembangunan nasional.
Letak geografis Indonesia yang berada antara lempeng Euronesia dan lempeng Euroasia menjadikan sebagian besar wilayah Indonesia rawan terhadap bencana alam, kondisi ini merupakan ancaman yang sulit diprediksi dengan perhitungan kapan, dimana, bencana apa yang terjadi, berapa kekuatan bahkan kita tidak dapat memperkirakan estimasi korban jiwa maupun harta benda.
Melihat keadaan Indonesia yang seperti ini, upaya apa yang perlu kita lakukan untuk Indonesia? Jawabannya adalah inovasi. Terutama inovasi dalam bidang teknologi, penelitian, pendidikan ataupun melalui pengabdian kepada masyarakat. Bukan hal yang tidak mungkin bahwa inovasi tersebut dapat membantu penangulangan, penanganan serta perbaikan pasca bencana alam tersebut terjadi.
Universitas Negeri Semarang (Unnes) merupakan perguruan tinggi yang mengemban misi untuk menghasilkan lulusan yang cendekia, intelek dan berkarakter. Respon dari tuntutan tersebut adalah dengan melakukan pembelajaran dalam iklim akademik melalui budaya konservasi. Hal ini dilakukan agar mahasiswa memperoleh mahasiswa dan mampu menyesuaikan diri dengan kemampuan. Sebagai wujud kontribusi untuk dunia pendidikan tanpa memisahkan diri dengan budaya konservasi yang di usung Unnes itu sendiri, Badan Semi Otonom Engineering Research Club (BSO EneRC) Fakultas Teknik UNNES mempersembahkan Green Scientific Competition (GSC) dengan tema “Inovasi Untuk Mengatasi Bencana Alam Dan Permasalahan Lingkungan Di Indonesia” yang terkemas dalam serangkaian acara Enerc Scientific Fair.
Green Scientific Competition memberikan pengetahuan dan pengalaman mengenai penelitian, keilmiahan dan pengabdian kepada masyarakat. Kemampuan mahasiswa ataupun pelajar Indonesia dalam menunjukkan kepekaannya terhadap masalah agar dapat diteliti, hingga pengabdian diharapkan mampu menjaga kelestarian lingkungan. Tema yang diangkat pada kegiatan ini dimaksudkan agar tercipta sinergisme dari berbagai macam elemen pendidikan dengan berpikir, merencanakan dan melakukan aktifitas keilmiahan.

B.     LANDASAN PEMIKIRAN
Landasan Pemikiran kegiatan Green Scientific Competition (GSC) ini adalah sebagai berikut :
1.      Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan, Pengajaran dan Penelitian atau Pengabdian terhadap Masyarakat.
2.      Program Kerja BSO EneRC FT Unnes tahun 2014

C.     TUJUAN KEGIATAN
Kegiatan Green Scientific Competition (GSC) ini memiliki tujuan sebagai berikut :
1.      Meningkatkan ketrampilan menulis bagi para akademisi di tingkat Perguruan Tinggi.
2.      Menciptakan inovasi untuk menjawab permasalahan lingkungan yang banyak terjadi di masyarakat dan investasi kehidupan yang lebih baik di masa mendatang.
3.      Menciptakan generasi peneliti muda yang ilmiah, kritis dan produktif.

D.     MANFAAT KEGIATAN
Dengan diadakannya Green Scientific Competition (GSC) diharapkan dapat memiliki manfaat sebagai berikut :
1.      Meningkatkan apresiasi dan pengetahuan terhadap penelitian.
2.      Menjadi forum komunikasi para mahasiswa mengenai penelitian ilmiah.
3.      Mampu memicu tumbuhnya atmosfer keilmiahan, penelitian dan pengabdian yang kondusif dan interaktif.
4.      Munculnya kesadaran akan pentingnya kontribusi generasi muda untuk kelestarian lingkungan hidup dan kehidupan yang lebih baik dimasa mendatang.

E.      PESERTA
Peserta Green Scientific Competition (GSC) ini adalah mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi di seluruh Indonesia

F.      NAMA DAN PELAKSANAAN KEGIATAN
1.      Nama Kegiatan
Green Scientific Competition
Dengan tema:
“Inovasi untuk Mengatasi Bencana Alam dan Permasalahan Lingkungan di Indonesia”

Adapun subtema dari tema diatas adalah:
-         Pencegahan bencana alam dan masalah lingkungan yang terjadi di Indonesia
-         Mengatasi abrasi dan banjir rob di pesisir Indonesia
-         Inovasi teknologi evakuasi warga terhadap bencana alam
-         Penataan lingkungan kembali pasca bencana
-         Mengembalikan psikologis warga pasca bencana
-         Pembangunan perekonomian kembali pasca bencana alam

GIC menjadi GSC (diceritakan bahwa ini program tahunan, dan tahun ketiga dan mengalami pergantian nama.)

2.      Waktu dan Tempat Kegiatan
Adapun pelaksanaan kegiatan Green Scientific Competition (GSC) adalah sebagai berikut:
                                       i.      Pengiriman Proposal     : Sampai dengan 20 April 2014 pukul 14:00
                                     ii.      Penjurian                      : 21 April 2014 sampai 29 April 2014
                                    iii.      Pengumuman                : 30 April 2014 pukul 14:00
                                   iv.      Technical Meeting         : 9 Mei 2014 pukul 19:00  
                                     v.      Grand Final Green Scientific Competition (GSC)
Hari                  : Sabtu, 10 Mei 2014
Waktu              : 07.00 – 15.00 WIB
Tempat : Graha Cendekia E2 Lantai 3 FT Unnes
                             vi.            Penanaman Mangrove dan Pengumuman Pemenang
Hari                  : Minggu, 11 Mei 2014
Waktu              : 07.00 – 11.30 WIB
Tempat : Pesisir Pantai Maron Semarang Utara
G.     SUSUNAN KEPANITIAAN
Terlampir
H.     PENAWARAN KERJASAMA
Terlampir
I.        ANGGARAN BIAYA
Terlampir
J.       PROFIL LEMBAGA
Terlampir
K.    RANGKAIAN ACARA SEJENIS KAMI SEBELUMNYA
Terlampir
L.      SUSUNAN ACARA
Terlampir
M.   PENUTUP
Demikian proposal ini kami susun sesuai rencana kerja yang telah kami tetapkan dengan harapan mampu memberikan gambaran yang jelas serta dapat dijadikan bahan pertimbangan. Atas perhatian, dukungan serta kerjasama Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.

Semarang, 8 April 2014








Lampiran 1
SUSUNAN KEPANITIAAN
GREEN SCIENTIFIC COMPETITION
Pelindung                    : Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas
  Teknik  Universitas Negeri Semarang.
  Drs. Supraptono, M.P.d.
Penasehat                   : Pembina
                                      Bayu Triwibowo, S.T., M.T.
Penangungjawab        : Ketua BSO EneRC 2014
  Dede 
Steering Committee   : Fendi 
  Saian
Ketua Panitia               
Sekretaris                     : Han
Bendahara                   

Koordinator Acara                  
Kordinator Perlengkap            
Koordinator Humas                 
Koordinator Pubdekdok          
Koordinator Konsumsi
Koordinator Sponsorship         
Koordinator Kekretariatan        :
Koordinator Transpostasi        
Lampiran 2
PENAWARAN KERJASAMA

Kami mengundang beberapa pihak untuk bekerjasama dalam menyemarakkan kegiatan ini. Bentuk kerjasama ini bisa berbentuk sponsorship, donatur atau yang lain sesuai  dengan  kesepakatan  bersama.  Dasar  yang  mungkin  bisa  dijadikan  sebagai pertimbangan  antara  lain:
1.      Acara  kampus  dengan  target  peserta yang  berpartisipasi  berasal dari seluruh perguruan tinggi negeri maupun swasta di seluruh Indonesia.
2.      Acara ini bisa menjadi tempat untuk memperkenalkan perusahaan atau instansi Anda  ke peserta Green Scientific Competition.
3.      Ikut  membantu  dalam  menyemarakkan  Dies  Natalis  Fakultas  Teknik  Unnes.

Dari  beberapa  pertimbangan  diatas,  maka  kami  menawarkan  kerjasama sebagai  berikut:
A.       Sponsor
Bentuk  kerja  sama  ini  adalah  pihak  mitra  memberikan dana yang dianggarkan  oleh  panitia  untuk  acara  Green Scientific Competition ini. Adapun  bentuk kerjasama  yang  diterima  pihak  mitra  antara  lain:
1.      Pencantuman  logo  perusahaan  mitra  pada  background presentasi dan segala pamphlet promosi kegiatan.
2.      Berhak mencantumkan logo pada merchandise atau souvenir yang diberikan instansi kepada para finalis.
3.      Penambahan  imbal  balik  lain  sesuai  kesepakatan  pihak  panitia  dan  pihak mitra jika  pihak  mitra menghendaki adanya  penambahan  imbal  balik  lain selain  yang  tercantum  diatas.

B.       Supported
Bentuk  kerja  sama  ini  adalah  pihak  mitra  memberikan  bantuan yang bisa berupa piala, plakat, sertifikat  Adapun bentuk kerjasama  yang  diterima  pihak  mitra  antara  lain:
1.      Berhak  untuk  memasang  nama perusahaan pada cocard tanda pengenal peserta.  Pemasangan  dan  jumlahnya  atas kesepakatan  bersama.
2.      Pencantuman  logo  perusahaan  mitra  pada  piala, plakat atau sertifikat yang disumbangkan.
C.       Donatur
Bentuk kerja sama ini terbuka untuk semua pihak yang ingin berpartisipasi dalam acara ini. Tim panitia tidak membatasi dalam hal jumlah dana dan bentuk barang yang didonasikan. Namun diharapkan dapat memberi manfaat bagi panitia dan juga peserta.

D.       Bentuk Kerjasama Lain
Selain  bentuk  kerjasama  yang  ditawarkan  panitia  diatas,  panitia  juga  menerima bentuk  kerjasama  lain  sesuai  dengan  permintaan  dan  penawaran  pihak  mitra. Kesediaan  untuk  menjadi  mitra  dalam  acara  Green Scientific Competition ini selambat-lambatnya  diterima  oleh  panitia  tanggal  6 Mei 2014  kepada  Muhammad Hadi Muchlison  (+62  857 555 299 24).


Lampiran 3
ANGGARAN BIAYA
Green Scientific Competition
1.      Uang Pembinaan
a.       Juara I                                                                          = Rp. 2.000.000,00
b.      Juara II                                                                         = Rp. 1.500.000,00
c.       Juara III                                                                       = Rp. 1.000.000,00
2.      Throphy Juara
a.       Juara 1, 2 dan 3            = Rp. 75.000,00 x 3                 = Rp. 225.000,00
b.      Juara harapan 1 dan 2   = Rp. 50.000,00 x 2                 = Rp. 100.000,00
c.       Juara Video Favorit                                                      = Rp. 50.000,00
3.      Konsumsi
a.       Snack Peserta              = Rp. 4.000,00 x 30 x 2           = Rp. 240.000,00
b.      Snack Panitia                = Rp. 3.000,00 x 20 x 2           = Rp. 120.000,00
c.       Makan Peserta             = Rp. 8.000,00 x 30                 = Rp. 240.000,00
d.      Makan Panitia              = Rp. 5.000,00 x 20                 = Rp. 100.000,00
e.       Snack Undangan          = Rp. 7.000,00 x 5                   = Rp. 35.000,00
f.        Makan Undangan         = Rp. 10.000,00 x 5                 = Rp. 50.000,00
4.      Merchandise
a.       Plakat Juri                    = Rp. 30.000,00 x 4                 = Rp. 120.000,00
b.      Fee Juri                        = Rp. 500.000,00 x 4               = Rp. 2.000.000,00
c.       Pin                               = Rp. 3.500,00 x 30                 = Rp. 105.000,00
5.      Administrasi
a.       Kertas Sertifikat           = Rp. 40.000,00 x 1 rim           = Rp. 40.000,00
b.      Kertas A4                    = Rp. 30.000,00 x 3 rim           = Rp. 90.000,00
c.       Tanda Peserta              = Rp. 2.500,00 x 10                 = Rp. 25.000,00
d.      Tinta Warna                 = Rp. 30.000,00 x 2 buah        = Rp. 60.000,00
e.       ATK                                                                            = Rp. 100.000,00
6.      Sewa Graha Cendekia FT Unnes                                        = Rp. 100.000,00
7.      Bibit Mangrove                   = Rp. 1200,00 x 75 bibit          = Rp. 90.000,00
TOTAL                                                                                   = Rp. 8.490.000,00



Lampiran 4
Profil Lembaga

          EneRC merupakan lembaga keilmiahan yang memiliki fokus pengembangan diri di bidang penalaran yaitu penelitian pengabdian dan rekayasa teknologi. Berdiri sejak tahun 2005 dengan nama TRC (Technique and Research Club) dan berganti nama pada tahun 2009 menjadi Engineering Research Club (EneRC).
            Meskipun Badan Semi Otonom (BSO) ini masih tergolong muda, akan tetapi, berbagai prestasi telah ditorehkan. Bahkan kini, EneRC dianggap sebagai Badan Semi Otonom bergengsi di lingkungan Fakultas Teknik bahkan Universitas Negeri Semarang. Prestasi yang pernah diraih EneRC pada tahun 2013 kemarin adalah:
1.       Juara 3 Media Pembelajaran  MIPA UNNES tahun 2013
2.       Juara 2 Lomba Karya Tulis Mahasiswa Tingkat Jawa-Bali tahun 2013 IKIP PGRI Madiun
3.       Juara 3 LTKI Nasional Universitas Muhammadiyah Makassar tahun 2013
4.       Juara 3 Call Far Paper Nasional Universitas Negeri Yogyakarta tahun 2013
5.       Juara 1 English Competition (EC) tingkat Universitas dari BEM FT UNNES tahun 2013
6.       Top 10 Finalist Green Ilmy Competition (GIC) tingkat Nasional EneRC FT UNNES tahun 2013 
7.       Top 10 Finalist PIMPI  KBMMP Institut Pertanian Bogor (IPB) tahun 2013
8.       2 tim 10 besar Youth Creative Olimpiad (YCO) tingkat Nasional UKM-P UNNES tahun 2013
9.       Harapan 2 Youth Creative Olimpiad (YCO) tingkat Nasional UKM-P UNNES tahun 2013
10.   Peserta Pemakalah National Education Converence (NEC) tahun 2013 UPI Bandung
11.   Finalis LEAC LingArt tingkat Nasional UNNES tahun 2013
12.   Top 10 Finalist Green Idea Competition IAAS Universitas Brawijaya tahun 2013
13.   Accepted Paper  International Conference on Civil Engineering (ICCEN), Stockholm, Sweden, oleh Asia Pacific Chemical Biological and Environment Engineering Society (APCBEES) tahun 2013
14.   Presenter Engineering International Conference 2013, FT UNNES
15.   Juara Favorit Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2013 bidang Teknologi
16.   Mahasiswa Berprestasi Fakultas Teknik UNNES 2013

            Bukan hanya dalam bidang penalaran, EneRC juga mengembangkan diri melalui event kreatif yang banyak menyita perhatian mahasiswa dan masyarakat, antara lain:
1.       National Scientific Fair 2013
(Perayaan peneliti muda tingkat nasional)
2.       Green Ilmy Competition 2013 (tahun ketiga)
(Kompetisi Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa)
3.       Seminar Nasional Kewirausahaan 2013
(Pemateri: Ayi Mahardika – pemilik brand ‘WOLES’ dan Hamzah Izzulhaq – CEO perusahaan termuda 19 tahun dengan peserta 500 orang)
4.       Talkshow with Raditya Dika 2013
(Talkshow tentang Creative Writing and Creative Speaking dengan pemateri Raditya Dika, peserta sebanyak 1800 orang)
5.       8th EneRC Anniversary
(EneRC Award, ramah tamah pengurus dan alumni yang dikemas secara menarik dengan konsep party); dan sebagainya.

Begitu banyaknya prestasi yang telah dicatatkan oleh EneRC hanya dalam waktu satu tahun kemarin. Sehingga, EneRC berniat untuk mengepakkan sayap lebih lebar lagi, lebih mengembangkan kreativitas lagi agar tidak terkungkung dalam tempurung melainkan mampu menyesuaikan kemajuan tanpa meninggalkan karakteristik aslinya. Maka dari itu, demi terselenggaranya Green Scientific Competition ini dengan sukses, kami mengajak berbagai pihak yang peduli untuk mengembangkan kreativitas dalam berbagai bidang untuk ikut andil dalam kesuksesan Green Scientific Competition 2014 ini.









Lampiran
SERANGKAIAN ACARA KAMI SEBELUMNYA
Ø  GIC 2012



Ø  GSC 2013
Lampiran 5
SUSUNAN ACARA GRAND FINAL GSC  2014
Waktu              : Sabtu, 10 Mei 2014
Tempat : Graha Cendekia E2 Lantai 3 FT Unnes
No.
WAKTU
KEGIATAN
1.
06.00 – 06.30
Briefing Panitia
2.
06.30 – 07.00
Presensi Peserta
3.
07.00 – 08.30
Pembukaan Acara
4.
08.30 – 10.30
Presentasi Peserta ke-1 s/d 5
5.
10.30 – 11.00
Ice Breaking
6.
11.00 – 12.00
Presentasi ke-6 s/d 7
7.
12.00 – 13.00
Ishoma
8.
13.00 – 14.30
Presentasi ke-8 s/d 10
9.
14.30 – 15.00
Acara Penutupan
10.
15.00 – selesai
Evaluasi

SUSUNAN ACARA PENANAMAN MANGROVE
Waktu              : Minggu, 11 Mei 2014
Tempat : Pesisir Pantai Maron Semarang Utara
No.
WAKTU
KEGIATAN
1.
06.00 – 07.00
Persipan Pemberangkatan dari Penginapan
2.
07.00 – 07.30
Perjalanan Menuju Tempat Penanaman Mangrove
3.
07.30 – 08.00
Presensi Peserta dan Persiapan Penanaman
4.
08.00 – 08.15
Pembukaan dan Sambutan-sambutan
5.
08.15 – 10.30
Penanaman Mangrove
6.
10.30 – 11.00
Bersih-bersih
7.
11.00 – 11.30
Penutupan dan Pengumuman Pemenang LKTI GSC 2014
8.
11.30 - SELESAI
Sayonara




DOWNLOAD FILE INI SELENGKAPNYA DISINI
Terima Kasih Anda Telah Membaca Artikel
Judul: Contoh Proposal Sponshorship Lomba
Ditulis Oleh Handi
Berikanlah saran dan kritik atas artikel ini. Salam blogger, Terima kasih

Post a Comment